RIO DE JANEIRO -- Swedia akan meminjamkan beberapa jet tempur Gripen NG
kepada Brasil. Jet tempur tersebut adalah jenis pesawat yang dibeli
Brasil dari perusahaan asal Swedia, Saab.
Peminjaman jet tersebut bakal terealisasi pada 2016 saat Olimpiade digelar di Rio de Janeiro. Angkatan Udara Swedia yang bakal mengirimkan pesawat tersebut ke Brasil. Peminjaman itu lantaran 36 jet yang dipesan Brasil baru siap dikirim pada 2023 mendatang.
Peminjaman jet tersebut bakal terealisasi pada 2016 saat Olimpiade digelar di Rio de Janeiro. Angkatan Udara Swedia yang bakal mengirimkan pesawat tersebut ke Brasil. Peminjaman itu lantaran 36 jet yang dipesan Brasil baru siap dikirim pada 2023 mendatang.
Brasil membeli jet itu untuk memperbauri armada jet Mirage milik Angkatan Udaranya, yang akan dipensiunkan.
Brigadir AU Brasil, Jose Augusto Crepaldi Affonso, yang memimpin pengambilan keputusan untuk membeli jet Swedia, mengatakan, enam dari 12 jet tersebut akan dipinjamkan kepada negaranya untuk meningkatkan keamanan selama pertandingan musim panas itu.
Namun, Affonso menegaskan jet tersebut tidak akan berada di Brasil pada Piala Duni 2014, sebab perundingan mengenai pinjaman tersebut belum dilaksanakan.
"Saya kira peluangnya terlalu kecil, sekitar 20 persen," kata Creapldi, sebagaimana dikutip Xinhua. "Namun, untuk Pertandingan Olimpiade, semuanya tentu akan ada di sini."
Brasil mengumumkan keputusannya untuk membeli jet tempur dari Saab, melalui kesepakatan bernilai 4,5 miliar dolar AS. Mereka menyatakan negara Amerika Selatan itu akan memperhitungkan biaya dan alih teknologi.
No comments:
Post a Comment