[TAIPEI] Taiwan, Senin, meluncurkan pelatihan perang komputerisasi
menampilkan helikopter baru dikuasai AH-64 Apache membantu menghadapi
serangan simulasi oleh kelompok kapal induk Tiongkok, kata pejabat dan
media.
Lima hari pelatihan itu adalah bagian dari gerakan militer tahunan terbesar di pulau itu, yang akan diselenggarakan pada September untuk menguji kemampuan pertahanan pulau tersebut terhadap kekuatan militer raksasa tetangganya, yang cepat meluas, kata pejabat kementerian pertahanan, yang menolak merinci.
Lima hari pelatihan itu adalah bagian dari gerakan militer tahunan terbesar di pulau itu, yang akan diselenggarakan pada September untuk menguji kemampuan pertahanan pulau tersebut terhadap kekuatan militer raksasa tetangganya, yang cepat meluas, kata pejabat kementerian pertahanan, yang menolak merinci.
Skenario pelatihan adalah serangan di sebelah timur oleh satu kelompok kapal induk pesawat Tiongkok, kata Taiwan Apple Daily.
Dengan pengerahan militer difokuskan di pantai barat yang menghadap Tiongkok daratan, sisi timur relatif rentan terhadap invasi Tiongkok, kata para pengulas.
Pelatihan untuk pertama kalinya menggunakan persenjataan yang diakuisisi tahun lalu, termasuk varian terbaru buatan Apache yang ahli militer katakan adalah helikopter tempur yang paling mematikan di dunia, pesawat pemburu kapal selam P-3C, dan versi upgrade dari Kapal Tempur Pertahanan buatan lokal, kata surat kabar itu.
Ketegangan di Selat Taiwan mereda sejak pemerintahan Presiden Ma Ying-jeou bersahabat dengan Tiongkok yang berkuasa pada tahun 2008 dengan platform meningkatkan perdagangan dan jalur pariwisata.
Dia terpilih kembali pada Januari 2012.
Namun, Beijing masih tidak mengesampingkan penggunaan kekuatan terhadap pulau itu seandainya Formosa mengumumkan kemerdekaan, meskipun Taiwan telah memerintah dirinya sendiri lebih dari enam dekade sejak perpisahan mereka pada tahun 1949, pada akhir perang saudara.
Tentara Pembebasan Rakyat meluncurkan rudal balistik ke perairan dekat Taiwan selama serangkaian latihan dengan menggunakan peluru tajam pada 1995 dan 1996, yang bertujuan untuk mencegah Taiwan dari mengadakan pemungutan suara untuk mendukung Lee Teng-hui, calon presiden yang mencita-citakan kemerdekaan untuk mengupayakan masa jabatan empat tahun lagi.
Tiongkok menghentikan pameran kekuatannya hanya setelah Amerika Serikat mengirimkan dua kelompok kapal induk tempur di perairan dekat pulau tersebut.[AFP/Ant/N-6]
No comments:
Post a Comment