Amerika Memimpin Latihan Militer Maritim RIMPAC 2014

Posted by Alutsista Baru Indonesia
Latihan militer maritime RIMPAC 2014 yang dipimpin oleh Amerika Serikat akan dilaksanakan pada 26 Juni – 1 Agustus 2014 di sekitar kepulauan Hawaii.
23 negara lingkar Pasifik akan berpartisipasi dalam latihan kali ini yang akan melibatkan 47 buah armada perang, 6 buah kapal selam, 200 buah pesawat tempur dan 25.000 orang tentara.
Latihan militer maritime RIMPAC dilakukan 2 tahun sekali. Angkatan Laut Amerika menyebutnya sebagai latihan militer maritime internasional terbesar.
Amerika Serikat memimpin 23 negara partisipan dalam latihan

Dalam konperensi pers yang diselenggarakan oleh pejabat Angkatan Laut Amerika Armada ketiga pada 5 Mei 2014 mengatakan, latihan pada RIMPAC 2014 akan difokuskan untuk meningkatkan 'Capable, Adaptive, Partners' (kemampuan, penyesuaian dan rekanan) dalam peperangan.
Ruang lingkup latihan termasuk keamanan dalam operasi militer maritim, pengendalian operasi militer maritim dan latihan perang yang cukup kompleks, evakuasi dan sebagainya. Pelatihan meliputi pendeteksian ranjau, penghancuran amunisipeledak, penanggulangan bajak laut serta operasi penyelaman dalam rangka penyelamatan dan lainnya.
Latihan dimaksudkan untuk membantu negara peserta membangun dan meningkatkan kerjasama dalam membangun keselamatan dan keamanan maritim.
Latihan nanti akan dipimpin oleh komandan armada ketiga Amerika, Laksamana Kenneth Floyd. Ia akan bertindak sebagai komandan tertinggi Satuan Tugas Gabungan. Dan Mayor Jendral Simon Cullen dari Angkatan Laut Australia akan bertindak selaku wakil komandan. Sedangkan Mayor Jendral Yasuki Nakahata dari Angkatan Laut Jepang ditunjuk sebagai wakil komandan. Dalam latihan kali ini, akan juga dilakukan pelatihan untuk operasi khusus yang akan dipimpin oleh Kolonel Angkatan Laut William Stevens.
Negara peserta latihan militer maritim RIMPAC 2014 adalah Amerika, Inggris, Australia, Brunei, Canada, Chile, Colombia, Prancis, India, Indonesia, Jepang, Malaysia, Mexico, Belanda, New Zealand, Norway, Tiongkok, Peru, Korea Selatan, Filipina, Singapore, Thailand, Tonga
Tiongkok adalah Negara yang baru pertama kali ikut dalam latihan ini, Rusia juga pertama kali ikut latihan pada 2012, tetapi kali ini tidak masuk daftar.
Jurubicara Armada ketiga AS mengatakan bahwa Tiongkok akan mengirim sebuah armada medis 'Kapal Perdamaian', sebuah kapal korvet, sebuah kapal perusak untuk ikut dalam latihan.
Mewaspadai 'Pencurian rahasia militer' oleh PKT
Dikabarkan bahwa PKT hanya diikutkan dalam pelatihan yang bertopik kurang sensitif, seperti latihan penyelamatan / evakuasi korban kecelakaan / bencana untuk melindungi rahasia militer Amerika.
Mei 2011, media Mingguan'Defense News' Amerika pernah memuat sebuah artikel berjudul 'Anggota Parlemen Melarang Lebih Banyak Perusahaan Tiongkok Ikut Dalam Tender Proyek Pertahanan' untuk menghindari pencurian rahasia militer AS.
Pada 2011, sebuah artikel yang dimuat 'Financial Times' Inggris mendiskreditkan PKT yang disebut sebagai 'pencuri rahasia milite'. Media itu mengutip pejabat intelijen AS mengatakan para insinyur militer PKT mendapat ijin dari militer Pakistan untuk mengambil foto reruntuhan helikopter AS yang jatuh dalam operasi penggerebekan Osama bin Laden.
Pada kenyataannya, PKT di waktu lalu sudah dianggap oleh media sebagai pencuri rahasia militer. Teknologi pesawat tempur tipe F-117, F-22, F-35 milik AS telah dicuri oleh PKT. (Sinatra/rahmat)


1 comment:

Berita Terbaru

Blog Archive

My Blog List

Republik Indonesia adalah negara kepulauan terbesar di dunia yang terdiri dari 13.487 pulau,maka harus mempunyai Alutsista yang kuat.

Pages

Video Of Day