Pemberontak Tembak Pesawat Militer Ukraina, Puluhan Tewas

Posted by Alutsista Baru Indonesia
Sebuah pesawat militer Ukraina yang mengangkut sedikitnya 49 penumpang ditembak jatuh pada Jumat malam di Luhansk. Pelakunya adalah pemberontak yang memberondong pesawat dengan senapan mesin.

Menurut sumber CNN, insiden ini terjadi saat pesawat Ilyushin-76 itu hendak mendarat di bandara sebelah timur kota Luhanks. Dalam pernyataannya, menteri pertahanan Ukraina mengatakan pesawat jatuh setelah ditembak pemberontak dengan senapan mesin anti-pesawat tempur.



Belum diketahui berapa orang yang tewas atau selamat dalam insiden ini. Namun media lokal memberitakan, setidaknya ada 30 orang yang meninggal dunia.

Dalam sebuah video di Youtube, terlihat pesawat meledak sebelum akhirnya jatuh. Letupan kecil terlihat dalam video, kemudian pesawat jatuh ke tanah dan meledak mengeluarkan kobaran api.

Selain puluhan penumpang, kata kementerian pertahanan, pesawat itu juga membawa logistik dan peralatan militer. Ini adalah kejadian paling mematikan dalam satu waktu sejak pertempuran antara pemerintah Ukraina dan pemberontak pecah bulan lalu.

Beberapa jam sebelum pesawat jauh, pemerintah di Kiev mengumumkan bahwa operasi menggempur separatis pro-Rusia di kota Mariupol berhasil. Sebanyak 30 orang yang dilabeli teroris ditangkap dan pangkalan mereka dihancurkan.

Namun upaya pemberantasan separatis di Ukraina masih belum rampung. Wilayah timur negara masih ramai pemberontak. Belum lagi laporan terbaru mengatakan tiga tank Rusia telah memasuki Ukraina Kamis lalu. (umi)

http://dunia.news.viva.co.id 

No comments:

Post a Comment

Berita Terbaru

Blog Archive

My Blog List

Republik Indonesia adalah negara kepulauan terbesar di dunia yang terdiri dari 13.487 pulau,maka harus mempunyai Alutsista yang kuat.

Pages

Video Of Day