Baku Tembak di Atas Kapal Perang AS, 2 Tewas

Posted by Alutsista Baru Indonesia
Virginia — Seorang anak buah kapal tewas tertembak di Norfolk, Virginia, dan petugas keamanan akhirnya menewaskan tersangka pelaku.
Baku tembak itu terjadi pukul 23:20 Senin waktu setempat atau Selasa pagi WIB di atas Kapal Perang USS Mahan jenis destroyer, kata juru bicara Angkatan Laut Terri Davis.
Perempuan itu tidak menyebutkan secara rinci penyebab terjadinya baku tembak, namun memastikan kondisi di lokasi sudah sepenuhnya aman.

Korban dan pelaku berjenis kelamin laki-laki namun identitasnya tidak disebutkan. Tersangka adalah seorang warga sipil, namun Davis juga tidak menyebutkan apakah dia memiliki izin naik ke kapal perang itu.
Pangkalan tersebut merupakan yang terbesar di dunia dan sempat ditutup sementara menyusul insiden itu, namun tak lama kemudian dibuka kembali.
September lalu, seorang pria bersenjata menembak hingga tewas 12 pekerja sipil di Pangkalan Angkatan Laut di Washington.


No comments:

Post a Comment

Berita Terbaru

Blog Archive

My Blog List

Republik Indonesia adalah negara kepulauan terbesar di dunia yang terdiri dari 13.487 pulau,maka harus mempunyai Alutsista yang kuat.

Pages

Video Of Day